Kamis, 08 Desember 2011

Busana Rajutan

Busana Rajutan Cindora

Oleh Rakadewa
Diposting pada 06 Aug 2010 jam 4:41pm
Busana Rajutan Cindora
Seorang perancang mode dari Bangkok, Thailand telah masuk ke Indonesia untuk memperkenalkan berbagai mode pakaian wanita yang penuh kenyamanan, bergaya atau stylish, serta juga mengandung citra kemewahan.
Perancang Supattana Wattanarangson hadir di Jakarta melalui butik yang bernama Cindora Boutique dengan menampilkan berbagai jenis pakaian yang penuh kenyamanan, bergaya atau stylish, serta nampak sekali sentuhan modenya.
Supattana yang merupakan perancang Cindora Boutique menjelaskan pakaian yang diproduksi Cindora adalah buatan tangan atau handmade sehingga tidak akan ada produksi yang bersifat massal. Dengan demikian kualitas produk pakaiannya sangat terjamin.
Ia mengemukakan sasarannya adalah perempuan-perempuan yang mempunyai kepribadian, memperhatikan gaya tanpa perlu terlalu terbuka, percaya diri , luas pergaulannya namun ceria.
“Menyuguhkan aneka rangkaian yarn dari katun yang nyaman untuk gaya casual dan aktif serta rayon seperti satin untuk acara formal dengan menampilkan keahlian dan produk ternama untuk knitwear fashion,” kata Supattana.
Sementara itu, CEO Cindora Indonesia , Hardy Widjaya mengemukakan produk-produk butik ini ditujukan ke berbagai lapisan masyarakat mulai remaja, wanita muda, wanita pekerja, hingga ibu rumah tangga.
Hardy Widjaya menyebutkan konsep pakaian yang ditawarkan adalah untuk beraneka ragam acara mulai dari casual sampai dengan pesta santai, sehingga mampu menciptakan “mood” para pemakainya melalui padu padan atau fashionable.
Cindora Boutique sebelum hadir di Plaza Indonesia terlebih dahulu sudah beroperasi di Jepang, Singapura serta Thailand dan nanti akan didirikan butik-butik sejenis di berbagai negara lainnya.
“Cindora adalah kumpulan lengkap unik rajutan dengan siluet yang inovatif dan feminin. Branding style kami adalah loose and fluid; layering, comforts, stylish, mixand match,” kata Hary.
PT Cindora, agen busana rajut Cindora asal Singapura, sampai akhir tahun ini akan membuka tiga butik di Jakarta.
Jakarta dinilai masih jarang terdapat busana rajutan yang modis dengan target pasar perempuan muda berusia 17-30 tahun.
“Rajutan untuk anak muda ini tersedia dalam model dress, blouse, cardigan, rompi, aksesori, dan sementara ini untuk wanita dan anak perempuan,” jelas Indria P. Tohan, Marketing Director Cindora Boutique Indonesia, usai pembukaan butik Cindora di Plaza Indonesia, Jakarta, Kamis (5/8/2010) lalu.
Dari tangan perancang busana asal Thailand, Suppattana Wattanarangson, busana rajutan dari butik Cindora memiliki karakter khas, unik dan stylish. Padu padan rajutannya memiliki siluet yang inovatif dan feminin. Gaya busananya identik dengan loose & fluid, layering, stylish, namun tetap nyaman dipakai.
“Kami optimistis dengan pasar busana rajutan di sini [Jakarta] karena menampilkan teknik rajutan yang berbeda sehingga kami dapat menampilkan busana dengan desain dan kombinasi warna yang fashion,” kata Direktur Pemasaran Cindora Indonesia Indria P Tohan setelah acara peresmian butik perdananya di Plaza Indonesia kemarin.
Menurut Indria, pasar dari busana rajutan yang terbuat dari 100% katun itu dibuat sesuai dengan desain. Cindora adalah kumpulan lengkap campuran unik rajutan dengan siluet yang inovatif dan feminin.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar